Banyak
orang yang percaya bahwa ada dunia lain selain dunia yang kita tempati ini.
Dunia lain tersebut berisi makhluk halus yang tak kasat mata. Ada juga yang
menganggap bahwa dunia lain ini juga ditempati oleh para arwah penasaran yang
mati secara tak wajar. Kebanyakan orang meyakini, ada satu tujuan yang belum
dicapai hingga mereka tidak bisa meninggalkan dunia ini dan berubah menjadi
arwah gentayangan.
Nah
berbicara mengenai arwah gentayangan, berikut sejumlah pesohor dunia yang meninggal dan menjadi arwah gentayangan.
Penasaran siapa mereka?
1. Marilyn Monroe
Marilyn Monroe
adalah artis cantik Hollywood yang sangat terkenal di masanya. Namun, ia
meninggal secara misterius di sebuah kamar hotel Rosevelt di Hollywood. Hingga
saat ini, banyak teori konspirasi yang mencoba mencari latar belakang kematian
misterius marilyn Monroe ini.
Kabarnya, ada
beberapa orang yang pernah melihat penampakan Marilyn Monroe di kamar Hotel
Rosevelt. Ia menampakkan dirinya dengan ciri-ciri wanita cantik berambut blonde
yang khas. Setelah penampakan itu, dia akan menghilang dan meninggalkan
ketakutan luar biasa. Ia juga kadang membuat suara menyeramkan.
2. John Lennon
John Lennon adalah musisi Hollywood
yang sangat terkenal dan meninggal dengan tragis di Dakota Building. Ia
meninggal karena ditembak berkali-kali oleh seorang pria bernama David
Champman.
Kabar penampakan hantu John Lennon ini
sudah menyebar kemana-mana. Bahkan musisi Liam Gallager dan Paul McCartney juga
mengaku pernah melihat penampakan John Lennon saat menyelesaikan album rekaman
karya almarhum yang belum sempat diselesaikan.
3. George Reeves
George Reeves adalah seorang aktor
yang pertama kali memerankan tokoh Superman di layar kaca. Namun sayangnya di
tahun 1959 Ia meninggal secara mengenaskan dan misterius. Ia diduga menembak
dirinya sendiri dengan pistol.
Hingga saat ini, rumahnya di Benedict
Vanyon Drive sering dihantui dengan penampakan hantu George Reeves. Beberapa
orang mengaaku pernah mendengar suara tembakan disertai teriakan seseorang.
Kadang pula, ada pengunjung yang melihat penampakan bayangan George Reeves
menggunakan kostum Superman.
4. Kurt Cobain
Musisi legendaris Kurt Cobain ini
meninggal dengan cara yang sangat misterius. Ia ditemukan meninggal setelah
menembak dirinya sendiri pada tahun 1994. Bahkan banyak orang yang sampai saat
ini berspekulasi tentang kematian Kurt Cobain. Pasalnya, beberapa hari sebelum
meninggal, ia melakukan pemotretan sebuah majalah dengan gaya memegang pistol
dan diarahkan ke kepalanya.
Kabarnya ada beberapa orang yang
pernah memiliki pengalaman melihat penampakan hantu Kurt Cobain. Bahkan ada
seorang wanita yang mengaku meliat penampakan Kurt Cobain di laptop miliknya.
Wanita tersebut mengaku bahwa hantu Kurt Cobain berusaha meminta tolong
kepadanya. Seorang manajer bar juga mengaku pernah dihantui oleh Kurt Cobain.
5. Elvis Presley
Elvis Presley juga menjadi salah satu
artis Hollywood yang meninggal dengan cara misterius dan mengenaskan. Ia
ditembak oleh seseorang saat berada di Inggris. Konon katanya, arwah Elvis
Presley sering menghantui tempat-tempat yang pernah disinggahi atau berkaitan
dengan hidupnya. Mulai dari Studio RCA di Nashville, rumah di Gracelnd, dan
rumah sewa di Bell Air.
6. Michael Jackson
Kematian King of Pop Michael Jackson
memang selalu menjadi misteri. Walaupun pihak berwajib menyimpulkan kematiannya
karena over dosis obat, namun banyak pula yang beranggapan kematian King of Pop
ini sangat janggal dan misterius.
Kabarnya, ada anggota keluarga Michael
Jackson yang pernah melihat penampakan hantunya. Ada pula pengunjung yang
katanya berhasil merekam penampakan sekelebat bayangan mirip dengan Michael
Jackson di rumahnya. Berita penampakan hantu ini bahkan semakin membuat
kematian Michael Jackson tampak misterius dan menakutkan.
Itulah
6 artis yang dikabarkan menjadi arwah gentayangan. Bagaimana, apakah Anda
percaya?